
Sinopsis Film Operation Mekong (2016) : Kisah Nyata!
Film Operation Mekong atau Mei Gong He Xing Dong merupakan hasil karya dari Dante Lam. Film dengan adegan aksi terbaik yang berdurasi 2 jam 3 menit ini resmi dirilis pada 30 September 2016 silam. Dengan pendapatan yang cukup tinggi yaitu $85.082 pada perilisan perdananya dan $768.527 untuk Box Office.
Sinopsis Film Operation Mekong
Terinspirasi dari kisah nyata, film operation mekong didedikasikan kepada 13 nelayan cina yang tewas mengenaskan di dibunuh sekelompok orang di Sungai Mekong. Penasaran bagaimana jalan cerita film yang menyentuh dan mengharukan ini? simak sinopsisnya berikut ini!
Latar Belakang Masalah
Film action terbaik Asia ini diawali oleh keadaan masyarakat yang terjangkit oleh narkoba. Persebarannya semakin meluas dan sulit untuk dihentikan. Dari sekian banyak wilayah, segitiga emas yang terdiri dari Myanmar, Thailand, dan Laos menjadi surga bagi mafia narkoba internasional.
Dengan kekuatan yang dimiliki, para mafia ini bebas meracik jenis narkoba baru yang membahayakan kesehatan. Akibatnya mereka menjadi tidak tersentuh, bahkan oleh aparat penegak hukum.
Sungai Mekong dengan total panjang 4180 menjadi jalur perdagangan yang ideal untuk narkoba dan obat-obatan terlarang. Maka tidak heran, kawasan ini sering disebut dengan ‘’Pintu Neraka Selatan’’.
Puncak Masalah Film Perang Operation Mekong
Tiba pada suatu hari di mana dia kapal dagang cina sedang berlayar di sungai Mekong ini. Mereka disergap para gembong narkoba karena dianggap menjadi ancaman. Akibatnya 13 awak kapal tewas secara mengenaskan.
Di tempat kejadian perkara, polisi menemukan Sembilan ratus ribu Kristal meth yang membuat pemerintah cina kebingungan. Sehingga publik pun mengira bahwa dua kapal cina tersebut adalah gembong narkoba. Untuk menyingkap titik terang dari kasus pembunuhan tersebut, pemerintah cina menugaskan seorang polisi berpengalaman.
Yaitu kapten Gao Wang yang dikenal pemberani dan tak takut apapun. Agar tugas yang dilakukan bisa berhasil, Gao Gang bekerja sama dengan Fang Xin Wu. Seorang perwira intelejen yang merangkap sebagai informan di kawasan segitiga emas.
Setelah kejadian terjadi, Fang Xin Wu sedang melakukan pengejaran terhadap salah seorang yang dicurigai terlibat dalam tragedy Mekong Massacre. Setelah berhasil ditangkap, Fang Xin Wu mendapat informasi bahwa anak buah Naw Khar sengaja menempatkan kiloan narkoba tersebut di kapal dagang cina.
Naw Khar dalam film operation mekong merupakan seorang gembong narkoba terbesar di kawasan Segitiga Emas. Dia dikenal memiliki sifat yang bengis, kejam, dan tak kenal ampun.
Setelah mendengar informasi tersebut, pemerintah cina berkomitmen untuk memperbaiki nama baik ketiga belas awak kapal tersebut. Akhirnya mereka menemukan cara yang efektif untuk menghentikan perdagangan narkoba di Segitiga Emas. Yaitu dengan cara membentuk tim gabungan dari polisi Myanmar, Laos, Thailand, dan Cina.
Setelah terbentuk, tim gabungan tersebut langsung menyerbu pabrik pembuatan narkoba di segitiga emas. Namun pemerintah Cina justru membentuk tim khusus lain yang diketuai oleh Gao Gang. Tujuannya agar Naw Khar tidak jatuh dan diadili negara lain.
Kabar bersatunya keempat negara tersebut sampai di telinga Naw Khar melalui utusan dari bos besar yang bernama Sang. Ia meminta agar Naw Khar sementara bersembunyi dan menghentikan aktivitasnya sementara waktu. Naw Khar yang keras kepala dan tak takut apapun menentang saran yang diberikan tersebut.
Penyelesaian Masalah Film Operation Mekong
Di lain tempat, Gao Gang sedang bertemu dengan Fang Xin Wu untuk mendiskusikan sepak terjang dan pola kejahatan Naw Khar. Selesai menyusun strategi, operasi pertama dilakukan di sebuah kasino perjudian untuk membebaskan lawan bisnis dari Naw Khar.
Aksi pertarungan dan kejar-kejaran pun tidak terelakkan dari kedua kubu. Hasilnya Gao Gang dan tim gagal mendapat informasi karena tawanan yang diselamatkan tewas pada saat pertempuran terjadi.
Target selanjutnya adalah Tuan Sa, yang merupakan pemasok bahan dasar pembuatan narkoba milik Naw Khar. Berkat penyamaran epic yang dilakukan Gao Gang dan Fang Xin Wu, akhirnya tuan Sa percaya untuk bekerja sama dengannya.
Scene seru operation mekong berlanjut di mana Tuan Sa akan bertransaksi dengan anak buah Naw Khar di Thailand. Di dalam transaksi tersebut, Gao Gang telah menyematkan GPS pada uang yang diberikan kepada Naw Khar. Setelah pengintaian yang dilakukan, akhirnya Gao Gang dan tim ketahuan sehingga baku tembak tak terelakkan.
Karena kesal anak buahnya ditangkap, Naw Khar melakukan aksi balas dendam dengan mengebom kantor polisi. Melihat banyak korban berjatuhan, Gao Gang dan tim akhirnya menyerbu ke markas Naw Khar.
Dalam pertempuran terdapat tiga kubu yaitu Gao Gang, Naw Khar, dan bos Naw Khar yang juga ingin membunuh Naw Khar. Pertarungan berlangsung sangat sengit, dan akhirnya Gao Gang berhasil menangkap Naw Khar hidup-hidup untuk diadili.
Nah, itulah ulasan lengkap mengenai sinopsisi film operation mekong yang terinspirasi dari kisah nyata. Dapatkan pengalaman yang lebih menegangkan dengan menyaksikan film secara langsung, baik film perang maupun film horor barat lainnya.